Lanjutkan Pembangunan, MRT Rute Bundaran HI-Kota Bakal Rampung 2024

25/03/2019

MRT Project

Jakarta - Proyek Moda Raya Terpadu (MRT) fase II rute Bundaran HI - Stasiun Kota memasuki fase peletakan batu pertama (groundbreaking) yang dilakukan Presiden Joko Widodo (24/3) kemarin. Direktur Utama MRT Jakarta, William Sabandar menyampaikan, jika pembangunan MRT fase II bisa dilakukan sesuai jadwal maka pembangunannya akan selesai 2024.

"Kalau (pembangunannya) di mulai tahun ini ontime maka MRT fase II, Bundaran HI-Kota akan diharapkan selesai 2024," kata William

William menambahkan, MRT Jakarta telah menyelesaikan proses lelang paket CP200. Paket ini meliputi proses pembangunan gardu bawah tanah di Monas.

"Kita dalam proses pelelangan CP201, yaitu dari Bundaran HI ke Harmoni. Kemudian kita akan mulai pelelangan-pelelangan selanjutnya. Tahun ini kita mulai proses pembebasan lahan dan penanganan utilitas," Jelas William

Perlu diketahui untuk investasi pembangunan MRT fase II ini akan memakan biaya yang lebih besar dibandingkan fase I yang telah beroperasi. Hal ini disebabkan oleh struktur tanah Jakarta yang semakin lunak mendekati wilayah pantai utara.

William mengatakan untuk investasi fase II ini akan menelan anggaran sebesar Rp 22,5 triliun yang artinya lebih besar dibandingkan fase I yang hanya menelan anggaran sebesar Rp 14,2 triliun. Biaya investasi ini akan berasal dari pinjaman Japan International Cooperation Agency (JICA)

Proyek MRT fase II akan dimulai dari Bundaran HI. Sebelum ke Kota, ada enam stasiun yang membentang yaitu Stasiun Sarinah, Stasiun Monas, Stasiun Harmoni, Stasiun Sawah Besar, Stasiun Mangga Besar, dan Stasiun Glodok.

Sementara itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan proyek MRT Jakarta fase II kemungkinan baru benar-benar dikerjakan akhir bulan ini atau awal bulan depan.

"Akhir bulan ini atau awal bulan depan sudah mulai. Karena tender sudah, kontraktor sudah ada, persiapan teknis sudah ada," tambahnya.